Archive for January 7th, 2013

January 7, 2013

TangerOutlets – Deer Park

Tuan rumah yang kami tumpangi selama di NYC, Bapak dan Ibu Banu, mengajak kami ke outlet yang menyediakan barang bermerek di Deer Park. Tak henti-hentinya saya berterima kasih pada mereka. Kami diijinkan menginap gratis, disediakan makan bahkan diajak jalan-jalan!

Mungkin yang sebelumnya pernah ke NYC, nama Woodbury Common Premium Outlets sudah sebegitu kondangnya sebagai tempat berbagai macam barang bermerek Amerika diobral dengan harga murah. Kondang karena mudah dijangkau dari Manhattan Island, pusat aktivitas bisnis dan ekonomi NYC.

Nah, bagi yang berdomisili di Long Island (contohnya para komuter NYC yang tinggal di Queens atau Brooklyn) Deer Park TangerOutlets ini merupakan alternatif berbelanja lain ketimbang harus berkendara ke Woodbury yang letaknya dari Queens lebih jauh. Kota Deer Park berjarak hanya sekitar 29 mil dari Queens, kediaman pak Banu.

Apa saja yang tersedia di sini? Wuah, bermacam-macam merek Amerika dengan harga dibanting sempurna, hahaha

DSCN0647

peta Tanger Park

peta Tanger Park

counter kate spade

counter kate spade

warna warniii

warna warniii

counter favorit saya: Coach Factory

counter favorit saya: Coach Factory

ada skating rink juga

ada skating rink juga

Tags: