.. sambungan dari sini
Hari terakhir di Washington, DC dihabiskan di Madame Tussauds DC Museum. Awalnya saya menyangka tour ke museum patung lilin ini akan membosankan. Ternyata saya salah besar!
Fitur utama museum Madame Tussauds yang ada di sini ketimbang yang ada di kota lain memang terletak dari koleksi patung lilin lengkap 44 presiden Amerika, mulai dari George Washington sampai dengan yang terakhir, Barack Obama. Ditambah dengan sedikit patung lilin selebritis, penyanyi, bintang film sampai dengan news anchor, seperti Stephen Colbert dan Larry King. Sesuai dengan karakter kotanya.
Leave a Reply